SMANSANEWS – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97, SMA Negeri 1 Tanjungpinang menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di lapangan sekolah SMA Negeri 1 Tanjungpinang. Pada Selasa, (28/10/25).
Kegiatan upacara Sumpah Pemuda ini diikuti oleh seluruh warga sekolah, baik dari siswa, guru, serta semua tenaga kependidikan SMA Negeri 1 Tanjungpinang. Upacara dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Khusus (Pasus) dan diiringi oleh lagu Indonesia Raya.
Amanat dari Kepala SMAN 1 Tanjungpinang, Daman Huri S.Pd., Kim., M.M., menyampaikan pentingnya semangat persatuan dan tanggung jawab generasi muda dalam menjaga keutuhan bangsa.
“Pemuda hari ini harus mampu menjadi pemuda yang tidak hanya berprestasi di bidang akademik, tetapi juga memiliki karakter, kepedulian sosial, dan cinta tanah air,” ujarnya dalam amanat upacara.
Upacara Sumpah Pemuda diharapkan dapat menumbuhkan semangat persatuan dan rasa cinta tanah air di kalangan siswa. Kegiatan ini juga menjadi momen untuk meneladani perjuangan para pemuda 1928 yang berani bersatu demi Indonesia. Melalui upacara ini, generasi muda diharapkan semakin berkarakter, berprestasi, dan siap membangun bangsa.
Acara diakhiri dengan pembacaan doa bersama dan pengumuman juara lomba serta dengan diadakannya Fashion Show bertemakan baju adat dan Lomba Membaca Pantun yang diadakan di aula SMA Negeri 1 Tanjungpinang. (Ric/Sar)


